“Material longsor tersebut menutupi badan jalan,”
Aceh Tamiang -Wartapolri.com – Intensitas curah hujan yang cukup tinggi di sejumlah wilayah di Kabupaten Aceh Tamiang, khususnya di wilkum Polsek Kejuruan Muda mengakibatkan terjadinya longsor dijalan lintas provinsi Medan – Banda Aceh tepatnya di Kampung Seumadam Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang. Senin 31 Oktober 22 pukul 20.00 WIB.
Material longsor tersebut menutupi badan jalan yang mengakibatkan terhambatnya akses lalu lintas.
Mendengar kejadian tersebut, dengan sigap Kapolsek Kejuruan Muda AKP Sudirman, melalui personelnya menuju ke lokasi dan bersama dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tamiang bergotong royong membersihkan material longsor dengan menggunakan peralatan seadanya.
Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali, melalui Kapolsek Kejuruan Muda AKP Sudirman menjelaskan bahwa personel Polsek Kejuruan Muda bekerja sama dengan dinas BPBD Aceh Tamiang telah melakukan pembukaan akses jalan lintas Provinsi Medan – Banda Aceh yang menutupi badan jalan akibat tanah longsor. Ucapnya.
Kapolsek juga mengungkapkan, pihaknya akan terus memantau situasi dan kondisi di wilkumnya, sehingga apabila terjadi sesuatu bencana seperti yang terjadi saat ini di Kampung Seumadam, maka pihaknya akan dengan cepat tanggap untuk membantu warga. Pungkas AKP Sudirman.
(Sayid Muhammad)