Kapolda Aceh Menghadiri Peringatan HUT Brimob Polri ke-77

Banda Aceh, Wartapolri.com – Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar menghadiri ke-77 HUT Brimob Polri yang dilaksanakan di Mako Satbrimob Polda Aceh, Senin 14 November 2022.

Turut Hadir juga pada HUT Brimob tersebut Wakapolda Aceh Brigjen Syamsul Bahri serta para Pejabat Utama Polda Aceh.

Pada kesempatan itu, Kapolda Aceh menyampaikan bahwa dalam rangkaian HUT Brimob Polri ke-77, “Lakukan hal – hal yang positif yang dapat meningkatkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” katanya.

“Saya berharap dengan Semangat Pengabdian yang tinggi yang dilandasi motto pengabdian ‘Jiwa ragaku demi kemanusiaan’, dan motto operasional ‘Sekali melangkah pantang menyerah, sekali tampil harus berhasil’ Satbrimob Polda Aceh bisa menjadi Contoh dalam mewujudkan Reformasi Birokrasi Polri”, tutup Kapolda Aceh.

Dalam rangkaian acara, Kapolda Aceh juga memberikan nasi tumpeng kepada personel Brimob Polda Aceh sebagai rasa bentuk syukur Hari Jadi Korbrimob Polri.

(Sayid Muhammad)

Mungkin Anda Menyukai